APLN Siap Percepat Pembangunan Proyek Propertinya Di IKN

FAC News

Susut 76 Persen, Laba Pradiksi (PGUN) 30 Juni 2024 Sisa Rp10,57 Miliar

Administrator - 22/07/2024 15:17

EmitenNews.com - Pradiksi Gunatama (PGUN) per 30 Juni 2024 membukukan laba bersih Rp10,57 miliar. Melepuh 76 persen dari episode sama tahun lalu senilai Rp44,74 miliar. Dengan hasil itu, laba per saham dasar susut ke posisi Rp1,84 dari sebelumnya Rp8,44.

Koreksi laba itu, menyusul penjualan bersih Rp258,63 miliar. Melorot 35 persen dari edisi sama tahun lalu Rp403,95 miliar. Beban pokok penjualan Rp211,28 miliar, mengalami penyusutan dari edisi sebelumnya Rp303,15 miliar. Laba kotor tercatat Rp47,35 miliar, anjlok dari Rp100,79 miliar. 

Beban umum dan administrasi Rp21,21 miliar, berkurang dari Rp22,24 miliar. Keuntungan atas perubahan nilai wajar aset biologis Rp6,75 miliar, naik tipis dari Rp5,15 miliar. Laba usaha Rp32,89 miliar, merosot dari Rp83,70 miliar. 

Beban keuangan Rp21,03 miliar, mengalami pengurangan dari sebelumnya Rp25,21 miliar. Lain-lain Rp1,83 miliar, melejit dari edisi sama tahun lalu tekor Rp646,62 juta. Laba sebelum pajak penghasilan Rp13,70 miliar, menyusut dari posisi sama tahun lalu Rp57,84 miliar. 

Laba bersih tahun berjalan Rp10,57 miliar, terkoreksi signifikan dari Rp44,74 miliar. Total ekuitas Rp1,63 triliun, naik tipis dari akhir 2023 senilai Rp1,62 triliun. Jumlah liabilitas Rp827,78 miliar, berkurang dari Rp965,40 miliar. Total aset Rp2,46 triliun, turun dari akhir tahun lalu Rp2,59 triliun.

Filter