FAC News
![](https://facsekuritas.co.id/storage/media/original/sqmi.jpg)
Lego 750 Juta Helai, Pengendali SQMI Raup Dana Segini
EmitenNews.com - Wilton Resources Holdings Pte Ltd mengurangi kepemilikan saham Wilton Makmur (SQMI). Itu ditunjukkan dengan melego 750 juta saham perseroan. Transaksi penjualan telah ditahbiskan pada 6 Februari 2025.
Transaksi penjualan perusahaan asal Singapura tersebuh terjadi dengan harga pelaksanaan Rp20 per saham. Nah, menyusul skema harga tersebut, sang pengendali perseroan itu, mendapat limpahan dana taktis senilai Rp15 miliar.
Dengan penuntasan transaksi itu, timbunan saham Wilton Makmur dalam pangkuan Wilton Resources mengalami sedikit penyusutan. Tepatnya, menjadi 9,01 miliar eksemplar alias selevel dengan porsi kepemilikan 58,04 persen.
Mengalami reduksi 4,83 persen dari episode sebelum transaksi dengan koleksi 9,76 miliar lembar. Tabulasi saham sebbelum transaksi itu selevel dengan 62,87 persen. ”Transaksi untuk kepentingan collateral agreement,” tukas Wijaya Lawrence, Direktur Wilton Resources Hildings.