APLN Siap Percepat Pembangunan Proyek Propertinya Di IKN

FAC News

Investor Asing Bakal Sewa 200 Hektar Lahan Milik AKR Corporindo

Administrator - 20/11/2020 13:56

IQPlus, (20/11) - Manajemen PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) mengaku bahwa ada perusahaan asing besar yang bakal menyewa tanah di kawasan JIIPE (Java Integrated Industrial and Port Estate) kabupaten Gresik, Jawa Timur.

"Setelah PT Freeport Indonesia yang akan membangun pabrik pemurnian mineral atau smelter di kawasan JIIPE, kami sudah teken MuO dengan perusahaan asing dalam hal penyewaan tanah di kawasan JIIPE,"kata Direktur AKR Corporindo Suresh Vembu, dalam acara bincang-bincang santai di IG Live sucorsekuritas, yang digelar secara virtual, belum lama ini.

Suresh mengaku, kalau PT Freeport Indonesia bakal menyewa laha sekitar sekitar 103 hektar (ha), namun perusahaan asing ini nantinya akan menyewa lahan lebih luas lagi atau mencapai sekitar 200 ha di kawasan JIIPE. Namun sayangnya Suresh belum menyebutkan siapa perusahaan yang akan menyewa di lahan JIIPE tersebut.

"Mereka tertarik karena kawasan JIIPE itu dekat dengan pelabuhan. Mereka juga butuh listrik, butuh banyak air, yang nantinya akan menjadi sumber recurring income perusahaan,"

Diketahui, JIIPE merupakan kawasan industri seluas 1.800 hektare yang terintegrasi dengan pelabuhan, yang dikembangkan PT Berlian Jasa Terminal Indonesia, anak usaha PT Pelindo III (Persero), PT Usaha Era Pratama Nusantara, dan anak usaha PT Aneka Kimia Raya Corporindo Tbk (AKRA).

Sementara untuk tahun 2021, AKR Corporindo menargetkan dapat menjual lahan sekitar 30-40 hektare. Angka ini lebih tinggi dibandingkan dengan target tahun ini sekitar 25-26 hektare.

"Kalau terkait kinerja, kami akan mempertahankan pertumbuhan kinerja di doubel digit pada tahun depan atau growt sekitar 12% hingga 15%,"tegasnya.

Filter