APLN Siap Percepat Pembangunan Proyek Propertinya Di IKN

FAC News

Anak Usaha KOIN Jual Aset Senilai Rp58,7 Miliar

Administrator - 05/11/2020 09:11

IQPlus, (5/11) - PT. Kokoh Inti Arebama Tbk (KOIN) yang bergerak di bidang distributor bahan bangunan melalui anak usahanya yaitu PT. Karya Makmur Kreasi Prima (KMKP) telah melakukan penjualan asetnya pada tanggal 2 November 2020.

Menurut Keterangan tertulis Direktur PT. Kokoh Inti Arebama Tbk Susalak Khiew-orn hari Rabu mengatakan bahwa KMKP telah menjual aset berupa tanah dan bangunan dengan total nilai transaksi sebesar Rp58,7 Miliar kepada Pihak lain dan tidak ada hubungan afiliasi dalam transaksi ini.

Sebagai informasi tambahan KMKP adalah anak usaha Perseroan yang bergerak di bidang jasa pergudangan.

Susalak menambahkan "Dampak positif dari transaksi ini akan memberikan manajemen arus kas yang lebih baik bagi Perseroan dan pemanfaatan aset yang tidak digunakan. Dengan kondisi keuangan yang sehat, Perseroan dapat fokus pada proses ekspansi bisnis, yang mana kemudian turut serta mendukung menjadi lebih kompetitif di pasar", tuturnya.

Filter