APLN Siap Percepat Pembangunan Proyek Propertinya Di IKN

FAC News

VKTR TEKNOLOGI (VKTR) DIRIKAN PERUSAHAAN BARU

Administrator - 11/10/2023 09:10

IQPlus, (11/10) - PT VKTR Teknologi Mobilitas Tbk. (VKTR) bersama dengan PT Kuantum Akselerasi Indonesia (KAI), telah mendirikan Perusahaan baru pada tanggal 6 Oktober 2023.

Indah Permatasari Saugi Head of Corporate Secterary VKTR dalam keterangan tertulisnya Selasa (10/10) menuturkan bahwa VKTR dan KAI mendirikan perusahaan baru bernama PT. Sarana Ekomobilitas Indonesia (SEI) dengan modal dasar sebesar Rp4 miliar dan modal disetor dan modal ditempatkan masing-masing sebesar Rp1 miliar.

Pendirian SEI ini telah dituangkan ke dalam Akta Pendirian Nomor 172 tanggal 04 Oktober 2023 dibuat oleh Ilham Adiansyah SH, MKN berkedudukan di Kabupaten Subang dan juga telah mendapatkan pengesahan dari Menkumham Nomor AHU-0075591.AH.01.01.Tahun 2023 pada tanggal 6 Oktober 2023.

"SEI ini nantinya akan bergerak di bidang perdagangan dan bidang jasa, dengan kegiatan, pembelian, penjualan, persewaan, pengeroperasian dan pengangkutan, pemeliharaan serta jasa,"tuturnya.

Adapun kepemilikan saham VKTR dalam SEI adalah sebesar Rp510 juta setara dengan 51% dan KAI sebesar Rp490 juta atau setara dengan 49%.

Dalam penuturannya Indah menambahkan Pendirian SEI tidak menimbulkan dampak yang material terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan atau keberlangsungan usaha VKTR. 

Filter