FAC News
TRIPAR MULTIVISION CATAT PENJUALAN SEBESAR Rp121,66 MILIAR HINGGA JUNI 2024
IQPlus, (17/9) - PT Tripar Multivision Plus Tbk (RAAM) mencatat penjualan sebesar Rp121,66 miliar hingga periode 30 Juni 2024 turun dari penjualan Rp154,88 miliar di periode sama tahun sebelumnya.
Laporan keuangan perseroan yang diperoleh Selasa menyebutkan, beban pokok penjualan turun tipis menjadi Rp63,32 miliar dari Rp64,92 miliar dan laba bruto Rp57,34 miliar turun dari laba bruto Rp89,96 miliar.
Beban operasi naik menjadi Rp48,88 miliar dari beban operasi Rp43,56 milar dan rugi sebelum pajak diderita Rp125,80 miliar usai mencatat laba sebelum pajak Rp37,46 miliar tahun sebelumnya.
Rugi neto tahun berjalan yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk sebesar Rp98,37 miliar usai mencatat laba neto tahun berjalan yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk Rp27,92 miliar tahun sebelumnya.
Total liabilitas mencapai Rp285,26 miliar hingga periode 30 Juni 2024 naik dari total liabilitas Rp202,24 miliar hingga periode 31 Desember 2023. Total aset mencapai Rp1,38 triliun hingga periode 30 Juni 2024 turun dari total aset Rp1,42 triliun hingga periode 31 Desember 2023.