APLN Siap Percepat Pembangunan Proyek Propertinya Di IKN

FAC News

Saham Dijual Di E-Commerce, Ini Penjelasan KAEF

Administrator - 21/01/2021 14:12

IQPlus, (21/01) - PT. Kimia Farma Tbk. (KAEF) memberikan penjelasan mengenai adanya pemberitaan di media mengenai saham KAEF yang dijual di E-commerce pada tanggal 19 Januari 2021.

"KAEF mengapresiasi kepercayaan investor yang telah berinvestasi saham KAEF di pasar modal dan menghimbau kepada investor untuk berhati-hati dalam melakukan perdagangan saham serta senantiasa memperhatikan dan mematuhi ketentuan peraturan pasar modal yang berlaku," ujar Ganti Winarno Putro Corporate Secretary KAEF, di keterbukaan informasi Kamis.

Bursa Efek Indonesia (BEI) merupakan tempat bagi para pelaku saham untuk memperdagangkan atau memperjualbelikan setiap saham atau efek yang dimiliki dan ingin beli oleh investor.

Ganti menambahkan "Perdagangan Efek di BEI hanya dapat dilakukan oleh Anggota Bursa yang juga menjadi Anggota Kliring Penjaminan Efek Indonesia (KPEI) dan Penjelasan ini dilakukan manajemen KAEF sebagai bentuk upaya untuk mendukung Pemerintah dalam rangka peningkatan pemahaman investor dalam berinvestasi saham," imbuhnya. 

Filter