APLN Siap Percepat Pembangunan Proyek Propertinya Di IKN

FAC News

Melejit 111 Persen, Salim Ivomas (SIMP) 2024 Raup Laba Rp1,54 Triliun

Administrator - 03/03/2025 09:29

EmitenNews.com - Salim Ivomas Pratama (SIMP) sepanjang 2024 mengemas laba bersih Rp1,54 triliun. Melonjak 110,95 persen dari episode sama tahun sebelumnya senilai Rp736,41 miliar. Dengan hasil itu, laba per saham dasar melejit signifikan menjadi Rp100 dari posisi sebelumnya Rp48. 

Pendapatan dari kontrak dengan pelanggan Rp15,96 triliun, susut 0,25 persen dari periode sama tahun sebelumnya Rp16 triliun. Beban pokok penjualan Rp11,12 triliun, berkurang dari akhir 2023 sejumlah Rp12,64 triliun. Laba kotor tercatat Rp4,83 triliun, surplus 44 persen dari posisi sama tahun esebbelumnya Rp3,35 triliun. 

Laba atas perubahan nilai wajar aset biologis Rp317,74 miliar, melangit 2.368 persen dari Rp12,87 miliar. Beban penjualan dan distribbusi Rp456,79 miliar, susut dari Rp488,17 miliar. Beban umum dan administrasi Rp702,85 miliar, turun dari Rp713,41 miliar. Penghasilan operasi lain Rp323,17 miliar, melonjak dari Rp178,7 miliar. 

Beban operasi lain Rp1,01 triliun, bengkak 146 persen dari Rp418,03 miliar. Laba usaha Rp3,3 triliun, meroket 70,98 persen dari Rp1,93 triliun. Penghasilan keuangan Rp234,93 miliar, naik dari Rp174,27 miliar. Beban keuangan Rp560,15 miliar, turun dari Rp619,59 miliar. Bagian atas laba entitas asosiasi Rp8,05 miliar, melesat dari Rp2,84 miliar. 

Laba sebelum pajak penghasilan tercatat Rp2,98 triliun, melejit signifikan dari episode sama akhir 2023 sebesar Rp1,48 triliun. Beban pajak penghasilan Rp801,45 miliar, bengkak dari posisi sama tahun sebelumnya Rp560,91 miliar. Laba tahun berjalan Rp2,18 triliun, melonjak dari episode sama tahun sebelumnya Rp926,77 miliar. 

Total ekuitas terakumulasi senilai Rp23,98 triliun, menanjak dari periode sama tahun sebelumnya Rp21,72 triliun. Total liabilitas tercatat sebesar Rp13,26 triliun, berkurang dari episode sama akhir 2023 sejumlah Rp13,29 triliun. Total aset terkumpul senilai Rp37,24 triliun, melonjak signfikan dari fase sama tahun sebelumnya Rp35,01 triliun. 

Filter