FAC News
BUANA FINANCE RAIH PINJAMAN DARI BANK INDEX SELINDO
Administrator - 06/11/2025 09:36
IQPlus, (6/11) - PT Buana Finance Tbk (BBLD) telah menandatangani Perjanjian Fasilitas Kredit dengan PT Bank Index Selindo pada tanggal 5 November 2025.
Ahmad Khaetami Corporate Secretary BBLD dalam keterangan tertulisnya Rabu (5/11) menuturkan bahwa BBLD meraih fasilitas kredit sebesar Rp100 miliar dari Bank index Selindo bertenor 48 bulan dengan jaminan piutang Perseroan.
"Fasilitas pinjaman ini akan digunakan untuk keperluan modal kerja Perseroan yaitu pemberian kredit Consumer Finance dan Financial Lease ,"tuturnya.
Ahmad menambahkan transaksi ini tidak berdampak material terhadap kondisi keuangan, hukum dan keberlangsungan usaha BBLD